Keteng-Keteng, alat musik Karo tertua.

Masyarakat suku Karo memiliki puluhan alat musik tradisional yang terbuat dari kekayaan alam.
Satu diantara yakni Keteng-keteng, alat musik yang terbuat dari bambu ini dikenal dengan alat musik yang menghasilkan suara merdu.
sehingga tidak jarang keteng-keteng selalu dimainkan dalam berbagai acara adat, baik itu pesta tahunan hingga upacara kematian.
Uniknya, keteng-keteng juga memiliki senar, namun bukan dari nilon atau besi, melainkan terbuat dari kulit bambu.
Dahulu, alat musik ini kerap dijadikan sebagai media dalam upacara Erpangir Ku Lau oleh masyarakat Karo.
Erpangir Ku Lau merupakan suatu upacara mandi yang biasanya dilakukan di danau atau sungai dengan tujuan tertentu seperti mengobati suatu jenis penyakit tertentu,
ataupun menyembuhkan seseorang dari pengaruh sihir dan lainnya.
Sehingga bisa dibilang, alat musik ini berperan penting dalam kehidupan masyarakat suku Karo.